-->

Sejarah Singkat Desa Kerticala

Sejarah Singkat Desa Kerticala

Sejarah Singkat Desa Kerticala
Sejarah Singkat Desa Kerticala
Ada seorang pengembara yang berasal dari Jawa Tengah yaitu Kota Semarang, dalam pengembaraannya ia singgah di Hutan Indramayu bagian selatan, dari cerita ini orang tersebut menetap di hutan tersebut hingga lama kelamaan orang tersebut membabat alas/hutan yang didiami, hari demi hari hasil perjuangannya semakin luas dan ia mempunyai banyak anggota yang menetap disana, akhirnya orang tersebut mendirikan sebuah Desa yang dinamakan Desa Kerticala yang berarti Kerti = Bintang dan Cala = Cahaya, diambil dari kesimpulan dari makna tersebut yaitu Bintang Bercahaya nama kepala / pemimpin Desa tersebut yaitu Bapak Buyut Siyem.

Singkat cerita kepala / pemimpin Desa tersebut meninggal pada tahun 1867, maka masyarakat penduduk setempat mengadakan musyawarah pengganti pemimpin Desa, dengan cara penunjukkan kepada masyarakat yang dianggap ditokohkan / yang berani dalam bidang hal apapun, maka ditunjuklah yaitu Bapak Karwat sebagai pemimpin / Kuwu Desa Kerticala, dalam masa kepemimpinannnya oleh bapak Kuwu Karwat Desa Kerticala semakin maju, singkat cerita Bapak Kuwu Karwat meninggal dunia pada tahun 1908, kemudian Masyarakat mencari penggantinya dengan cara masih ditunjuk, dari musyawarah penduduk tersebut telah ditunjuk yaitu Bapak Kasim sebagai pemimpin / Kuwu Desa Kerticala, dengan masa kepemimpinannya bapak Kuwu Kasim telah membawa Desa Kerticala, Kecamatan Bangodua, Kabupaten Indramayu lebih maju dari kuwu-kuwu sebelumnya, dengan singkat cerita Bapak Kuwu Kasim telah meninggal dunia pada tahun 1930, seperti biasa cara penunjukkan sebagai pengganti Kuwu Kasim, telah ditunjuk yaitu Bapak Dasmar sebagai pemimpin / Kuwu Desa Kerticala, selama kepemimpinan Kuwu Dasmar, penduduk desa semakin banyak dan mata pencaharian penduduknya sebagai petani.

Singkat cerita Bapak Kuwu Dasmar meninggal dunia pada tahun 1947, dengan meninggalnya Bapak Kuwu Dasmar Pemerintah Kabupaten Indramayu sudah membuat aturan tata cara pemilihan Kepala Desa, maka pada saat itu masyarakat telah merencanakan pemilihan Kuwu dengan cara pemilihan, maka terpilihlah Bapak Kadma sebagai Kuwu Desa Kerticala, Kecamatan Bangodua, Kabupaten Indramayu, bapak Kuwu Kadma telah memimpin Desa Kerticala dari mulai tahun 1948 sampai dengan tahun 1968, tidak sampai meninggal dunia, maka pada tahun 1969 desa mengalami transisi, dengan berhentinya Kuwu Kadma, maka Pemerintah Kabupaten Indramayu / Bupati memerintahkan kepada KODIM untuk menunjuk anggotanya sebagai Pejabat Kuwu di Desa Kerticala, Kecamatan Bangodua, maka ditunjuklah anggota Koramil Bangodua yang bekerja sebagai Babinsa di Desa Kerticala yaitu Bapak Sertu Ika sebagai Pejabat Kuwu Desa Kerticala.

Kepemerintahan Pejabat Kuwu Bapak Ika, sesuai dengan aturan pemerintah sehingga berakhir pada tahun 1974 kemudian pada berikutnya Pemerintah Desa Kerticala telah mengadakan Pemilihan Kepala Desa / Kuwu, dari hasil pemilihan, maka terpilihlah Bapak Tasika sebagai Kepala Desa Kerticala, dengan kepemerintahan Bapak Tasika Desa Kerticala sudah mengalami kemajuan dalam bidang-bidang terutama mengenai luas wilayah yang begitu besar dengan jumlah penduduk begitu banyak, maka Pemerintah desa Kerticala mengajukan pemekaran desa, dari hasil pengajuan tersebut banyak dikabul oleh Pemerintah Kabupaten pada saat itu Bapak Kuwu melepaskan jabatannya untuk mencalonkan Kepala Desa di Desa Pemekaran, beliau menjabat kepla desa dari tahun 1975 s/d tahun 1983 sehingga diadakan pemekaran desa, dengan luas wilayah pemekaran yaitu = 752,01 Ha dan jumlah penduduk sebanyak = 5.442 jiwa, darichasil pembagian aset Desa yaitu 55% dan 45%, pada saat pembagian aset desa dijabat oleh Pejabat Sementara yaitu Bapak Zainal Abidin menjabat dari tahun 1983 bulan oktober sampai dengan bulan desember tahun 1983.

Kemudian diadakan pemilihan Kepala Desa pada tahun 1984 yang terpilih yaitu Bapak R. Badili kepala Desa yang sudah pemekaran dengan Desa Karangkerta, dengan luas wilayah = 396.01 Ha dan jumlah penduduk sebanyak 2.993 jiwa, selama pemerintahan Kepala Desa Bapak R. Badili masyarakat sudah mengalami perubahan yang pesat, beliau memerintah Desa Kerticala dari tahun 1984 sampai dengan tahun 1992. Kemudian diadakan pemilihan kembali pada tahun 1993 yang terpilih yaitu Bapak Kadmarih beliau memimpin Desa Kerticala dari tahun 1993 sampai dengan tahun 2001, pada saat itu beliau melepaskan jabatannya menjadi Kepala Desa Kerticala, karena beliau akan mencalonkan kembali di desanya, pemerintahannya pada saat itu dijabat oleh Pejabat Sementara yaitu Bapak Dohir S., menjabat dari tahun 2001 bulan Agustus sampai dengan bulan Oktober tahun 2001.

Kemudian pada saat pejabat Kepala Desa / Kuwu telah mengadakan pemilihan Kuwu / Kepala Desa yang terpilih adalah Bapak Kadmarih, beliau terpilih kembali menjadi Kepala Desa / Kuwu Desa Kerticala Kecamatan Tukdana, Kabupaten Indramayu hingga sekarang yaitu terhitung dari tahun 2001 sampai dengan Tahun 2011. Dan pembangunan- pembangunan sangat pesat sekali, selama masa kepemimpinan beliau desa Kerticala telah mendapat Tropi juara lomba Desa Tingkat Kabupaten dan sekarang mendapat program Desa Peradaban dari tingkat Propinsi Jawa Barat.
Pencarian
Arsip